Perbekel Jagapati Monitoring pembangunan Rehabilitasi / Peningkatan Bangunan TPST 3R Desa Jagapati

Pengolahan sampah menjadi salah satu poin penting dalam membangun desa menjadi lebih baik. Hal ini menjadi dasar utama dalam pembangunan yang telah terjadi di Desa Jagapati. Salah satu pembangunan yang berjalan sekarang di Desa Jagapati adalah Rehabilitasi / Peningkatan Bangunan TPST 3R Desa Jagapati yang dimana dananya bersumber dari PBH. Untuk mencapai hasil yang optimal, Perbekel rutin melakukan monitoring pada proyek tersebut salah satunya pada hari Selasa, 4 Maret 2025.
Dalam kegiatan monitoring tersebut, Perbekel Desa Jagapati juga ditemani oleh Sekdes dan Staf Kesra Desa Jagapati. Monitoring yang dilakukan sangatlah penting karena untuk menghindari kekeliruan yang mungkin terjadi pada lokasi proyek juga sebagai sikap Pemerintah Desa Jagapati yang sangat optimis dalam memajukan Desa.
Kegiatan monitoring ini merupakan bagian dari tugas Pemerintah Desa Jagapati untuk mencapai hasil yang diinginkan. Harapannya agar pekerjaan yang telah dilaksanakan dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan ketentuan teknis yang telah direncanakan.

.jpeg)
.jpeg)
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin